-->
Motivasi Menulis
Bisnis Online

Kompolnas Ngaku Batal Bahas Calon Kapolri Bersama Jokowi di Istana

Mega Putra Ratya - detikNews

Jakarta - Komisi Kepolisian Nasional (Kompolnas) sore ini dipanggil Presiden Jokowi ke Istana membahas status Komjen Budi Gunawan dan penggantinya. Namun anehnya Kompolnas mengaku pertemuan tersebut batal.

Anggota kompolnas lengkap hadir di Istana Negara, Jl Veteran, Jakarta, Selasa (10/2/2015), sekitar pukul 16.15 WIB. Mereka datang bersama-sama dan langsung masuk ke Istana.

Sekitar pukul 19.00 WIB, Mensesneg Andi Widjajanto keluar dari Istana Negara. Ketika dikonfirmasi soal pertemuan dengan Kompolnas, Andi mengaku tidak ikut dalam pertemuan tersebut. Yang dia tahu pertemuan tersebut telah usai.

"Saya tidak ikut pertemuannya. Setahu saya sudah selesai. Saya ngga tahu siapa saja. Saya melihat mereka masuk tapi saya ngga lihat ada pertemuan," tutur Andi.

Ketika dikonfirmasi detikcom soal ini anggota Kompolnas Hamidah Abudarrahman membenarkan hal ini. Hamidah mengaku pertemuan Kompolnas dengan Jokowi batal.
"Iya mas maaf kami tadi langsung keluar karena Presiden ada acara mendadak jadi acara ditunda," kata Hamidah.

Pembatalan agenda ini tentu saja janggal dan tidak biasa. Sebab, mereka datang karena diundang oleh Presiden Jokowi. Ketika mereka datang, mereka sempat memberikan keterangan kepada awak media yang mencegatnya di pintu Istana Negara.

 Namun para awak media tidak mengetahui kapan mereka keluar dari lingkungan Istana Kepresidenan dan sejak pukul berapa. Hamidah membantah pertemuan tersebut seolah ditutup-tutupi.

"Bukan ditutupi, tapi memang ngga ketemu Presiden. Coba tanya mensesneg. Tadi beliau yang menyampaikan kalau Presiden ada acara lain. Jadi kami langsung pulang pukul 17.00," tuturnya.

Hamidah tidak mengetahui persis melalui pintu mana dia keluar. Yang jelas berdasarkan pantauan detikcom, para anggota Kompolnas tidak keluar di pintu saat mereka masuk.

"Kami keluar mobil sudah disitu, jadi langsung deh. Saya ngga hapal Istana, keluar dari ruang tunggu terus keluar langsung jalan besar," jelasnya.


(mpr/ndr)
Labels: Komjen BG Batal Dilantik

Thanks for reading Kompolnas Ngaku Batal Bahas Calon Kapolri Bersama Jokowi di Istana. Please share...!

0 Komentar untuk "Kompolnas Ngaku Batal Bahas Calon Kapolri Bersama Jokowi di Istana"

Back To Top