-->
Motivasi Menulis
Bisnis Online

Ini Pandangan 10 Fraksi yang Setuju Jenderal Gatot Jadi Panglima TNI

Hardani Triyoga - detikNews
Ini Pandangan 10 Fraksi yang Setuju Jenderal Gatot Jadi Panglima TNIPimpinan Komisi I DPR dan Jenderal Gatot Nurmantyo (Lamhot Aritonang/detikFOTO)

Jakarta - Sepuluh fraksi di Komisi I secara aklamasi setuju Kepala Staf TNI AD (KSAD) Jenderal Gatot Nurmantyo menjadi Panglima TNI. Ketua Komisi I DPR melaporkan hasil rapat internal dalam proses uji kelayalan yang dilakukan pihaknya terhadap Gatot.

"Calon Panglima TNI telah berikan pemaparan secara baik dan komprehensif. Komisi I telah mengambil sikap dalam musyawarah mufakat  menyetujui pencalonan Jenderal Gatot Nurmantyo sebagai Panglima TNI," kata Ketua Komisi I Mahfudz Siddiq di ruang rapat Komisi I, Gedung Nusantara II, komplek parlemen, Senayan, Jakarta Selatan, Rabu (1/7/2015).

Berikut petikan penyampaian 10 fraksi dalam uji kelayakan terhadap Gatot Nurmantyo sebagai calon Panglima TNI yang dibacakan Mahfudz Siddiq:
1. Fraksi Hanura setuju.

2. Fraksi NasDem setuju dengan catatan meminta  komitmen calon Panglima TNI memprioritaskan industri pertahanan dalam negeri.

3. Fraksi PPP setuju dan meminta secara khusus komitmen calon Panglima menerapkan prinsip berani, tegas, ikhlas, dan juga tanggung jawab.

4. Fraksi PKS setuju.

5. Fraksi PKB setuju.

6. Fraksi PAN setuju.

7. Fraksi Demokrat setuju.

8. Fraksi Gerindra setuju.

9. Fraksi Golkar setuju dengan tiga catatan, pertama meminta Panglima TNI mengeluarkan langkah terobosan dalam memenuhi kesejahteraan TNI. Kedua, mencari soluasi atas sengketa kasus perumahan/pertanahan di lingkungan TNI dan ketiga, memperkuat peran masyarakat dalam membantu peran pokok dan fungsi TNI.

10. Fraksi PDIP setuju.

Setelah hasil ini, Komisi I akan menyampaikan ke pimpinan DPR kemudian ditentukan dalam rapat Badan Musyawarah. Selanjutnya pengesahan Jenderal Gatot Nurmantyo akan dilakukan lewat paripurna.

Namun, waktu paripurna belum bisa ditentukan.

"Hasil ini akan disampaikan ke pimpinan DPR, lalu di bawa ke Bamus. Selanjutnya keputusan akhir akan kami serahkan ke rapat paripurna," sebut Mahfudz. 
(hty/hri)
Labels: Pandangan 10 Fraksi, Setuju Jenderal Gatot Jadi Panglima TNI

Thanks for reading Ini Pandangan 10 Fraksi yang Setuju Jenderal Gatot Jadi Panglima TNI. Please share...!

0 Komentar untuk "Ini Pandangan 10 Fraksi yang Setuju Jenderal Gatot Jadi Panglima TNI"

Back To Top