-->
Motivasi Menulis
Bisnis Online

800 UKM Ramaikan Pesta Rakyat Jakarta di Senayan

Rini Friastuti - detikNews

800 UKM Ramaikan Pesta Rakyat Jakarta di Senayan
Jakarta - Sebanyak 800 UKM akan ikut meramaikan acara Pesta Rakyat Jakarta (PRJ) 2015. Acara yang akan diadakan di Parkir Timur Senayan mulai hari Sabtu, 30 Mei sampai hari Jumat, 5 Juni 2015 ini memang sengaja dijadikan ajang pemberdayaan UKM yang ada di sekitar area Jabodetabek.

Dalam siaran pers yang diterima detikcom, Selasa (26/5/2015), UKM yang akan membuka stand di PRJ Senayan didatangkan dari lima wilayah di Jakarta dan Kepulauan Seribu dan diharapkan dapat menjadi salah satu jalur pemasaran bagi para UKM dan IKM, sekaligus kesempatan untuk mempromosikan usaha mereka.

Hal ini diakui Ketua Panitia PRJ Senayan, Indra Maulana, sebagai salah satu tujuan PRJ Senayan.

“Produk dari UKM di Jakarta, bahkan seluruh Indonesia sebenarnya tidak kalah bagus dari produk-produk yang banyak dijual di pasaran. Tapi mereka sering kali mendapat kendala dalam memasarkan dan mempromosikan produk mereka. Dengan diberikannya stand khusus untuk para UKM di PRJ Senayan, diharapkan dapat meningkatkan pemasaran mereka, membuat produk yang mereka jual lebih dikenal oleh masyarakat,” ujarnya

Para pelaku UKM dan IKM hanya perlu membayar iuran sebesar dua juta rupiah untuk mendapatkan booth selama 7 hari di area PRJ. Di sana, mereka bisa berjualan dan mempromosikan dagangannya. Diharapkan, selama tujuh hari, para pelaku UKM bisa mengeruk keuntungan lebih dari 200%.

Mustafa, salah satu pelaku UKM yang nanti akan ikut mengisi booth di PRJ Senayan berharap bisa mendapatkan lebih banyak konsumen melalui PRJ. Bukan hanya penjualan selama acara berlangsung, tapi juga bisa mendapatkan pelanggan tetap setelah acara PRJ Senayan selesai digelar.

“Target kami adalah dagangan laku, brand kami lebih dikenal, dan bisa terus dapat orderan meski acara PRJ sudah selesai,” tuturnya.
(rni/rvk)
Labels: 800 UKM Pesta Rakyat, Jakarta

Thanks for reading 800 UKM Ramaikan Pesta Rakyat Jakarta di Senayan . Please share...!

0 Komentar untuk "800 UKM Ramaikan Pesta Rakyat Jakarta di Senayan "

Back To Top