Selasa, 05/05/2015 11:32 WIB
Kepala Badan Pusat Statistik (BPS), Suryamin mengatakan, dibandingkan kuartal IV-2014, pertumbuhan ekonomi kuartal I-2015 ini didorong oleh sektor pertanian, kehutanan, dan perikanan yang tumbuh 14,63% dalam satu kuartal.
"Ini karena salah satu penyebabnya adalah panen," jelas Suryamin dalam keterangan di kantornya, Jalan Dr. Soetomo, Jakarta, Selasa (5/5/2015).
Selain itu, industri informasi dan komunikasi tumbuh 3,06%. Ini akibat peningkatan penggunaan telepon selular dan pelayanan data. Selain itu penggunaan internet juga meningkat. Meski, porsi sumbangan sektor ini terhadap PD hanya 3,61%.
Ketiga adalah sektor jasa perusahaan yang tumbuh 2,24%. "Ini karena banyaknya iklan dan sebagainya," ucap Suryamin.
Sementara dalam setahun ini, sektor yang pertumbuhannya paling tinggi adalah informasi dan komunikasi sebesar 10,53%. Sektor jasa lainnya tumbuh 8%, seperti pelayanan wisatawan, biro perjalanan, dan lainnya. Namun sektor jasa lainnya ini sumbangan ke PDB hanya 1,61%.
"Untuk sektor jasa keuangan dan asuransi tumbuh 7,57%, dengan porsi 4,04% terhadap PDB," jelas Suryamin.
Sektor jeblok atau minus pertumbuhannya adalah sektor penggalian dan pertambangan. Turunnya harga komoditas memang memicu turunnya sektor tersebut.
"Secara keseluruhan subsektor, pada kuartal I-2015 terjadi pertumbuhan pada semua kategori ekonomi kecuali pertambangan dan penggalian yang turun 2,32%," ucap Suryamin.(dnl/ang)
Labels:
Ekonomi Lesu di Kuartal Satu
Thanks for reading Ekonomi RI Tumbuh 4,7%, Ini Industri yang Naik dan Jeblok. Please share...!
0 Komentar untuk "Ekonomi RI Tumbuh 4,7%, Ini Industri yang Naik dan Jeblok"