-->
Motivasi Menulis
Bisnis Online

Wali Kota Bekasi: Hasil Uji Lab Beras di Bantargebang Dicampur Bahan Baku Plastik

Aditya Fajar - detikNews

Wali Kota Bekasi: Hasil Uji Lab Beras di Bantargebang Dicampur Bahan Baku Plastik
Jakarta - Wali Kota Bekasi Rahmat Effendi menyampaikan hasil uji lab terkait beras yang diisukan merupakan beras plastik di Bantargebang. Ternyata dari pengujian, beras yang diperiksa ternyata memang beras sintetis dari bahan plastik.

“Beras yang ditemukan dari Bantargebang terindikasi sebagai beras campuran mengandung senyawa polyvinyl,” jelas Rahmat dalam jumpa pers di Kantornya, Jl Ahmad Yani, Bekasi, Kamis (21/5/2015).

Menurut Rahmat, bahan polyvinyl ini adalah unsur senyawa yang ditemukan untuk bahan baku pipa, kabel, dan PVC. Rahmat dalam pengumuman hasil lab itu didampingi pihak dari Lab Sucofindo.

“Dari unsurnya senyawa berbahaya untuk dikonsumsi baik dalam jangka waktu pendek dan lama,” jelas dia.

“Dilakukan pemeriksaan lebih lanjut kepada konsumen yang membeli,” tambahnya.

(ndr/mad)
Labels: Bekasi, Walikota, Waspada Beras Plastik

Thanks for reading Wali Kota Bekasi: Hasil Uji Lab Beras di Bantargebang Dicampur Bahan Baku Plastik . Please share...!

0 Komentar untuk "Wali Kota Bekasi: Hasil Uji Lab Beras di Bantargebang Dicampur Bahan Baku Plastik "

Back To Top